Showbiz

Vulture Dinilai Akan Muncul di Spider-Man: Homecoming

[ad_1]

LOS ANGELES – Sony Pictures telah resmi mengumumkan Spider-Man: Homecoming sebagai sekuel terbaru dari serial film Spider-Man dalam acara CinemaCon yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat, belum lama ini.

Seiring dengan peresmian sekuel terbaru Spider-Man ini, banyak pihak yang mulai berspekulasi tentang siapa karakter yang akan menjadi lawan manusia laba-laba ini dalam sekuel terbarunya ini.

Rumor pertama beredar dari Birth.Movies.Death yang menyebutkan bahwa sosok Vulture akan hadir dalam Homecoming. Karakter manusia setengah burung yang dikenal sebagai Adrian Toomes ini disebut-sebut akan menjadi lawan pertama yang berhasil dikalahkan Spider-Man dalam adegan pertama film ini.

Vulture sendiri sebenarnya bukan sosok yang asing bagi para penggemar Spider-Man. Karakter berwarna hijau terang ini sempat muncul dalam The Amazing SpiderMan 2 pada tahun 1968 silam. Bahkan sutradara film Spider-Man, Sam Raimi, sempat berkeinginan untuk memunculkan karakter Vulture ini dalam film Spider-Man 4.

Namun, batalnya pembuatan sekuel keempat dari film Spider-Man yang digantikan dengan peluncuran film The Amazing Spiderman arahan Avi Arad membuat Vulture batal melakoni debutnya dalam serial layar lebar Spider-Man. 

[ad_2]

To Top