[ad_1]
BENGKULU – Kerusuhan di Lapas Klas IIA Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, siang tadi sudah mereda. Saat ini, kondisi di dalam lapas berangsur kondusif.
Meski demikian, ratusan aparat gabungan masih berjaga di depan Lapas Curup.
“Sudah mulai kondusif, aparat masih berjaga-jaga di sini,” kata Kasdim 0409 Rejang Lebong, Mayor Inf Saldifa ketika dihubungi Okezone, Jumat (15/4/2016).
Dia memastikan, seluruh penghuni masih berada di Lapas dan tidak ada proses evakuasi. “Semua warga binaan masih berada di lapas. Sudah tidak ada lagi gejolak di dalam,” jelas Saldifa.
Kerusuhan di Lapas Curup dipicu penetapan tiga peraturan oleh pihak lapas. Aturan itu yakni penghuni dilarang ke ruang besuk bila tidak ada keluarga yang datang, penghuni dilarang membawa handphone ke kamar, dan akan dilakukan pemasangan CCTV.
Aturan itu diprotes oleh penghuni lapas. Bentuk protes tersebut, penghuni lapas melempari ruang besuk dan petugas dengan benda-benda keras. Mereka juga melempar kantor utama lapas, namun tidak terjangkau karena jarak yang cukup jauh.
[ad_2]