Siapa Paling Konsisten di Tes Pramusim, Rossi atau Lorenzo?
[ad_1]
liputan7upcash.com, Panigale – MotoGP sudah gelar dua kali tes yaitu di Sirkuit Sepang (1-3 Februari) dan Phillip Island (17-19 Februari). Hasil dari dua kali tes ini cukup berbeda, jika tak bisa disebut bertolak belakang.
Bagaimana tidak, Jorge Lorenzo yang semula kuasai tes pramusim di Sepang, malah jeblok di Phillip Island Australia.
Di hari terakhir tes, Lorenzo menempati posisi ke-9 tercepat. Tes di Australia dikuasai oleh pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Suzuki Ecstar, Maverick Vinales.
Nah jika dilihat dari rata-rata peringkat di dua kali tes, siapa pembalap yang paling konsisten? Seperti dilansir crash, Rossi tercatat menjadi pembalap yang paling konsisten di tes pramusim.
Dia mencatatkan rata-rata posisi 4,2. Ini hasil dari posisi 2,6,2,6,4 dan 5 yang diraihnya selama 6 kali tes di Sepang dan Phillip Island.
Sedangkan Lorenzo menjadi yang keempat dilihat dari rata-rata. Meski berjaya di Sepang, tapi pembalap asal Spanyol itu jeblok di Australia. Inilah yang membuat dia dapatkan rata-rata posisi 5,3.
Berikut data lengkap rata-rata posisi pembalap MotoGP di dua kali tes:
1.Valentino Rossi (Yamaha) 4.2 average [Posisi 2,6,2,6,4,5]
2.Marc Marquez (Honda) 4.8 [7,4,3,12,2,1]
3.Cal Crutchlow (Honda) 5.3 [10,5,4,5,5,3]
4.Jorge Lorenzo (Yamaha) 5.3 [1,2,1,16,3,9]
5.Hector Barbera* (Ducati) 6.0 [6,3,11,NA,6,4]
6.Maverick Vinales (Suzuki) 6.2 [11,11,10,2,1,2]
7.Danilo Petrucci (Ducati) 6.7 [4,1,7,1,14,13]
8.Scott Redding (Ducati) 8.0 [8,7,9,4,9,11]
9.Andrea Iannone (Ducati) 8.3 [5,8,8,10,7,12]
10.Dani Pedrosa (Honda) 8.8 [3,12,6,17,8,7]
11.Bradley Smith (Yamaha) 11.7 [15,10,16,3,10,16]
12.Pol Espargaro (Yamaha) 11.7 [12,15,15,7,13,8]
13.Andrea Dovizioso (Ducati) 13.3 [13,14,13,18,12,10]
14.Aleix Espargaro (Suzuki) 13.7 [9,16,12,13,15,17]
15.Yonny Hernandez (Ducati) 13.8 [14,13,14,8,16,18]
16.Loris Baz* (Ducati) 14.0 [17,19,17,NA,11,6]
[ad_2]