News

Sandiaga Uno Ziarah ke Makam Pangeran Jayakarta

[ad_1]

JAKARTA – Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengunjungi makam keramat Pangeran Jayakarta di Jatinegara Kaum, Jakarta Timur. Kedatangan Sandiaga memenuhi undangan keluarga keturunan Pangerang Jayakarta sekaligus belajar sejarah Jakarta.

“Alhamdulillah kita diundang kerabat Pangeran Jayakarta ke lokasi makam dan rumah kerabatnya untuk belajar sejarah Pangeran Jayakarta. Layaknya nanti generasi penerus membangun Jakarta enggak pernah lupakan sejarah,” ujar Sandiaga, Rabu (6/4/2016).

Dalam kunjungan ini Sandiaga diterima langsung oleh perwakilan keturunan Pangeran Jayakarta, Raden Ahmad Suhendar. Sandiaga sekaligus meminta restu kepada keluarga besar keturunan Pangeran Jayakarta untuk maju pada Pilgub DKI Jakarta 2017.

Sandiaga mengaku terus berikhtiar agar mendapatkan kesuksesan menuju DKI-1. Dirinya juga selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar mendapatkan keberkahan bila dapat memimpin Jakarta

“Tentunya ini ikhtiar dan doa yang terus dilakukan agar dalam membangun Jakarta dapat lebih baik dan sejahtera dan dapat ridho dari Allah,” harap Sandiaga.

[ad_2]

To Top