News

Samsung Resmi Meluncurkan Galaxy Note 9 di Amerika Serikat

Jakarta, Liputan7up.com – Samsung meluncurkan flagship smartphone terbarunya, Samsung Galaxy Note 9 di New York, Amerika Serikat.

Ponsel pintar yang dilengkapi stylus ini menjadi generasi penerus Galaxy Note 8. Dalam peluncurannya, Dong Jin Koh, CEO Samsung Electronics mengungkapkan perusahaannya memimpin ponsel pintar dengan menemukan cara mutakhir dalam bekerja, yakni menggunakan teknologi Galaxy seri Note.

“Kami menyukai seri Note, karena menghilangkan batasan ponsel pintar yang ada selama ini. Membawa smartphone ke versi yang lebih baru. Dan dari sisi perangkat, menjadi salah satu perangkat mobile yang tangguh,” paparnya dalam pembukaan Galaxy Launc Pack yang disiarkan streaming, Kamis (9/10).

Samsung menghadirkan Galaxy Note 9 lebih cepat tiga pekan dari rilis seri pendahulunya. Dilansir dari Reuters, hal ini dilakukan karena persaingan pasar yang semakin ketat.

Ponsel anyar Samsung Galaxy Note 9 akan memiliki performa yang kuat dengan dua pilihann varian RAM, yakni 6 GB dan 8 GB. Sedangkan dari sisi kapasitas, ponsel flagship ini memiliki dua opsi juga, yakni 128 GB dan 512 GB.

Slot memory internal ini masih bisa ditambah dengan micro SD berkapasitas maksimal 512 GB. Selain performa, seperti teaser Samsung beberapa bulan lalu, stylus Galaxy Note 9, yakni S Pen akan mengalami penambahan fungsi yang signifkan.

S Pen akan dibenamkan teknologi bluetooth sehingga bisa digunakan untuk mengatur beberapa fungsi seperti mengambil foto hingga mengatur setelan musik tanpa harus memegang ponsel tersebut.

Seperti yang dijanjikan Samsung, phablet premium anyar berlayar 6,4 inci ini akan memiliki baterai sebesar 4.000 mAh. Samsung akan merilis ponsel ini ke dalam empat varian warna baru.

Koh menjelaskan Samsung Galaxy Note 9 akan meluncur ke pasaran pada 24 Agustus. Namun, belum diinformasikan apakah semua negara mendapatkan ponsel tersebut secara serentak atau tidak. Selain itu, harga pun masih belum diumumkan.

To Top