[ad_1]
JAKARTA--Menjadi kampiun Piala Bhayangkara 2016 setelah menundukkan Persib Bandung 2-0, diyakini bakal membuat Arema Cronus semakin mapan. Dari berbagai aspek, tim berjuluk Singo Edan dipandang sudah layak menghadapi tantangan lebih besar yakni kompetisi reguler dengan pondasi prestasi selama ini.
Trofi Piala Bhayangkara 2016 adalah trofi kedua sejak ditangani pelatih asal Bosnia Milomir setelah sebelumnya membawa pulang piala Bali Island Cup 2016. Milo sendiri sangat optimistis timnya bakal lebih baik lagi dengan gelar turnamen yang sudah dikoleksi.
Gelar tersebut, menurutya, bakal memberikan efek positif baik dari sisi teknis maupun mental tim. “Kami telah membuktikan bisa menjadi tim terbaik dengan permainan terbaik. Tentu saja gelar ini akan memberikan kekuatan mental dan konfidensi untuk pemain,” ungkap Milomir Seslija.
Dia mengatakan dari segala aspek timnya siap untuk mengarungi kompetisi. Kedalaman skuad, karakter, daya juang, sekaligus mental, disebutnya sudah layak mendapatkan tantangan yang lebih besar. Milo berharap trofi Piala Bhayangkara membuat timnya semakin lapar gelar.
“Gelar kompetisi jelas lebih penting. Tapi bagaimana pun tim menunjukkan persiapan bagus untuk menuju ke sana dan saya senang Arema menunjukkan perjuangan terbaik. Saya sangat yakin tim ini bisa meraih gelar-gelar berikutnya,” tutur eks Direktur Teknik Barito Putra ini.
Arema Cronus mengalahkan Persib Bandung dengan dua gol tanpa balas di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (3/4) malam. Arema memenangi laga via Raphael Maitimo dan pemain pengganti Sunarto. Ini merupakan gelar turnamen kedua pada 2016.
Istimewanya, tim pujaan Aremania sama sekali tidak tersentuh kekalahan selama turnamen. Di babak penyisihan, Arema mengalahkan Bali United dan Persija Jakarta, bermain imbang kontra PS Polri dan Persipura Jayapura. Di semifinal menyingkirkan Sriwijaya FC dan menuntaskan partai final dengan menumbangkan Persib Bandung.
Sementara, CEO Arema Cronus Iwan Budianto meminta pemain untuk menjaga konsistensi dan ambisi di kompetisi nanti. Dia mengakui tujuan utama Arema adalah mencapai prestasi terbaik di kompetisi dan berharap gelar Piala Bhayangkara 2016 menjadi titik start bagi timnya.
“Kami semua bersyukur dan senang dengan gelar juara Piala Bhayangkara. Tim telah menunjukkan perjuangan untuk bisa menjadi yang terbaik. Saya berharap tim tetap konsisten dengan pencapaian ini dan bisa lebih baik lagi untuk mencapai prestasi lebih tinggi,” sebut Iwan Budianto.
[ad_2]