News

Polisi Gencar Buat Zebra Cross Tiga Dimensi (3D) Demi Kurangi Angka Kecelakaan

Tingginya angka kecelakaan di jalan raya mengharuskan aparat kepolisian berpikir lebih keras untuk mengurangi angka tersebut.

Tak sia-sia, buah pikiran ini kemudian memunculkan inovasi yang tak biasa.

Adalah zebra cross tiga dimensi (3D) yang tengah gencar dilakukan di beberapa daerah di Indonesia.

Seperti namanya, zebra cross 3D menampilkan efek ilusi mata berbentuk balok kotak di tengah jalan.

Diketahui melalui akun Instagram Korps Lalu Lintas (Korlantas), @korlantas, kali ini, Satlantas Brebes juga mulai ikut menggarap inovasi unik itu.

Polisi Gencar Buat Zebra Cross Tiga Dimensi1

“Pembuatan zebra cross 3 dimensi oleh jajaran @satlantasbrebes,” tulis akun @korlantas.

Melihat unggahan tersebut, masyarakat pun beramai-ramai memberi komentar.

Tak pelak, banyak dari mereka yang memuji lantaran tindakan itu dinilai bisa meningkatkan keselamatan penyeberang jalan.

“Mantab yg ngebut langsung berenti, si kira ada balok tuh,” kata akun @febrisaputra90.

“Unik dan kreatif,” ujar akun @dheniokta.

Namun, ada pula yang mengkhawatirkan keselamatan pengendara apabila kaget melihat deretan balok di tengah jalan.

“Semoga aja ga ada bapak” atau ibu” yg kaget .dan ngerem mendadak dan jatuh . Karna tidak biasa liat yg beginian,” tulis akun @safi_riri.

“Aduh bhaya bikin orang kaget ntar tiba2 rem ngedadak yg blakang pun kget udh lngsung beruntun itu (emoji)” tambah akun @annisaanggun11.

Pasalnya Kabupaten Brebes bukan lah satu-satunya yang melakukan inovasi ini.

Sebelumnya di Kota Jepara, Jawa Tengah, zebra cross 3D yang diberi nama Z33DBlock telah resmi diuji coba di Jalan R.A Kartini Jepara.

Sementara itu, di Kota Surabaya, juga sempat dikabarkan akan dibuat zebra cross 3D tetapi rencana ini masih akan dikaji lagi.

Bagaimana dengan kotamu, sudah adakah zebra cross 3D?

To Top