Bola

Persib Makin Semangat Sambut TSC

[ad_1]

BANDUNG – Turnamen berformat kompetisi bertajuk Torabika Soccer Championship (TSC) segera bergulir. Hal itu disambut baik Persib Bandung.

“Yang pasti saya dan teman-teman senang karena ada kepastian TSC ini akan segera bergulir setelah launching kemarin,” kata kapten Persib Atep.

Karena akan segera bergulir, ia dan seluruh amunisi ‘Maung Bandung’ ingin mempersiapkan tim agar bisa tampil maksimal dalam TSC.

“Kami tentu menyambutnya akan lebih semangat untuk mempersiapkan tim ini,” ungkapnya.

Hingga kini, berbagai persiapan pun terus dilakukan. Bahkan dalam beberapa kesempatan skuad Persib harus berlatih dua kali sehari dibawah arahan pelatih Dejan Antonic.

Tapi hal itu bukan masalah. Itu karena para pemain juga menginginkan pencapaian terbaik di TSC setelah beberapa kali gagal dalam turnamen yang diikuti.

“Mudah-mudahan seluruh persiapan kita bisa sesuai harapan yang diinginkan oleh pelatih dan masyarakat,” tutur Atep.

Bek tangguh Vladimir Vujovic pun menyambut antusias turnamen berformat kompetisi tersebut. Setidaknya, pemain memiliki kepastian bekerja dalam jangka panjang. Itu berbeda dibanding turnamen-turnamen sebelumnya yang berlangsung singkat.

“Akhirnya ada kabar bagus setelah banyak guncangan tahun lalu. Banyak turnamen seperti itu tidak terlalu serius karena banyak pemain pindah untuk satu-dua bulan saja untuk memperkuat sebuah klub,” cetus Vlado, sapaan akrabnya.

Ia berharap TSC jadi awal baru bagi persepakbolaan Indonesia. Sehingga seluruh pihak yang mencari nafkah dalam dunia sepakbola bisa kembali normal.

“Ini akan jadi awal yang bagus karena sepakbola mulai serius lagi di Indonesia. Saya harap semua akan berjalan lancar, bagi suporter, pemain, dan orang-orang yang bekerja dalam sepakbola,” tandas Vlado.

[ad_2]

To Top