Nggak Cuma Mobil, Sandal, Meja, dan Bantal Juga Bisa Parkir Sendiri

Tokyo, Liputan7up.com – Beberapa pabrikan otomotif kini tengah mengembangkan mobil tanpa sopir atau mobil otonom yang bisa berkendara sendiri tanpa kontrol sopir. Salah satu teknologi yang sudah ada saat ini adalah teknologi mobil yang bisa parkir sendiri.

Bukan hanya mobil, sandal juga bisa parkir otomatis. Adalah Nissan yang membuat teknologi kemudi otonom pada sandal. Sebuah penginapan di Jepang memperlakukan para tamu dengan beberapa fasilitas yang tak biasa. Di sana ada sandal, meja, dan bantal lantai yang bisa parkir sendiri.

Ini adalah sentuhan teknologi ProPILOT yang dikembangkan Nissan. Sepintas, ProPILOT Park Ryokan terlihat seperti penginapan tradisional Jepang lainnya atau ryokan. Sandal berjejer di serambi, di mana para tamu melepas sepatunya. Kamar Tatami dilengkapi dengan meja rendah dan bantal lantai untuk duduk.

Yang membedakan ryokan ini adalah sandal, meja dan bantal yang dilengkapi dengan versi khusus teknologi parkir otomatis ProPILOT Park milik Nissan. Ketika tidak digunakan, sandal, meja, dan bantal lantai secara otomatis akan kembali ke tempat yang ditunjuk dengan menekan sebuah tombol.

Ini sama seperti fitur ProPILOT Park di mobil Nissan. Fitur itu pertama kali dikenalkan di mobil Nissan Leaf terbaru di Jepang. ProPILOT Park mendeteksi objek di sekitarnya dan memungkinkan mobil memarkir secara otomatis di tempat parkir yang dipilih dengan menekan sebuah tombol. Teknologi yang sama digunakan di fasilitas ProPILOT Park Ryokan selama demonstrasi untuk menghibur para tamu dan mengurangi beban kerja staf.

Bagaimana cara kerjanya? Nissan tidak menyebutkan secara pasti. Yang jelas ada perangkat elektronik, sensor dan motor pada sandal, bantal dan meja itu. Bisa dilihat juga ada roda kecil di bawah sandal.

Exit mobile version