Bola

Liverpool vs Spurs Masih Tanpa Gol di Paruh Pertama

[ad_1]

LIVERPOOL – Liverpool menjamu Tottenham Hotspur di Anfield dalam lanjtan Premier League pekan ke-32, Minggu (3/4/2016) dini hari WIB. The Reds mengincar poin penuh demi mengejar tiket Liga Champions, sementara The Lilywhites tentu mengincar tripoin demi menjaga peluang meraih titel musim ini. Sampai half-time, skor masih imbang 0-0.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Liverpool memulai pertandingan dengan penuh percaya diri. Jordan Henderson dan kolega langsung mengurung pertahanan Spurs di awal-awal. Namun lepas menit kelima, Spurs yang justru menguasai pertandingan

 Kyle Walker dari sisi kanan, melakukan one-two dengan Christian Eriksen. Namun tendangan yang dilepaskan gelandang Demnark  itu dari luar kotak penalti bisa diamankan dengan mudah oleh Simon Mignolet.

Son Heung-Min hampir menceploskan gol bunuh diri di menit 17. Dia berusaha memotong umpan Phillipe Coutinho dari sisi kiri, namun bola jadi berbelok ke gawang. Spurs beruntung karena kiper andalan mereka, Hugo Lloris, masih sigap mengantisipasi.

Peluang terbaik Liverpool mencetak gol terjadi pada menit 35. Emre Can berhasil memenangkan perebutan bola, memberikannya pada Alberto Moreno yang langsung meneruskan pada Daniel Sturridge. Sayang tendangan sang penyerang andalan bisa diamankan Lloris.

Liverpool kembali mendapat kesempatan dua menit kemudian dari sisi kanan, tapi bola kembali dimentahkan Lloris. Kerjasama antara Coutinho, Adam Lallana dan Can, menghasilkan setidaknya tiga tendangan lagi ke gawang Spurs dalam waktu hanya tiga menit. Sayang, tidak ada yang bisa menjadi gol.

Disisi lain, Spurs beberapa kali mencoba melakukan serangan balik, namun dua bek tengah The Reds, Dejan Lovren dan Mamadou Sakho benar-benar bermain disiplin dan tanpa cela. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Susunan Pemain

Liverpool: Mignolet, Clyne, Lovren, Sakho, Moreno, Can, Henderson (C), Milner, Lallana, Coutinho, Sturridge.

Spurs: Lloris (C), Walker, Alderweireld, Wimmer, Rose, Dier, Dembele, Eriksen, Son, Alli, Kane

[ad_2]

To Top