Bola

Kandaskan Sriwijaya FC, Persib Jadi Pemuncak Grup A

[ad_1]

BANDUNG – Persib Bandung menuntaskan laga pamungkas di Grup A Piala Bhayangkara dengan sempurna. Persib menang 2-0 atas Sriwijaya FC dalam laga tang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (26/3/2015) malam WIB.

Sepasang gol kemenangan Persib dicetak Samsul Arif pada babak pertama dan Belencoso pada babak kedua.

Berkat kemenangan itu, Persib berhak jadi pemuncak klasemen Grup A dengan 10 poin dan berhak jadi tuan rumah babak semifinal. Sebaliknya, Sriwijaya FC berada di posisi kedua dengan raihan tujuh poin.

Jalannya pertandingan

Babak Pertama

Sejak peluit kick off dibunyikan wasit, kedua tim langsung bermain menyerang. Tapi selama delapan menita, tak ada peluang emas yang diciptakan kedua tim.

Serangan kedua tim berjalan berimbang. Serangan demi serangan selalu mentah di pertahanan lawan.

Gol! Samsul Arif membuat Persib unggul pada menit kesembilan. Menerima umpan jauh dari Purwaka Yudhi, Samsul dengan cerdik melepas sepakan di kotak penalti.

Bola sempat diblok kiper Dian Agus Prasetyo. Sial bagi Sriwijaya FC, bola justru jatuh di kotak penalti tak jauh dari posisi Samsul. Dengan sigap, Samsul langsung menendang bola ke gawang yang sudah ditinggalkan kiper Dian Agus Prasetyo.

Laga kemudian berlangsung lebih keras. Dua kartu kuning diberikan wasit untuk pemain kedua tim karena melakukan pelanggaran keras.

Di kubu Sriwijaya FC, kartu kuning diberikan untuk Fachrudin pada menit 12. Sedangkan di kubu Persib, kartu kuning diberikan untuk Yanto Basna pada menit 14.

Sriwijaya FC mencoba mengejar ketertinggalan gol. Menit 16, Alberto Goncalves mendapat peluang melalui sundulan setelah menerima umpan silang Yohanis Nabar. Tapi bola tidak menemui sasaran.

Samsul Arif kembali mendapat umpan jauh dari Purwaka Yudhi. Tapi kali ini bek Sriwijaya FC lebih sigap membuang bola.

Sriwiya FC terpaksa menarik menarik Yohanis Nabar yang tampil impresif sejak kick off. Menit 22, pemain asal Papua itu digantikan T.A. Mushafry.

Sebelum ditarik, beberapa kali Yohanis Nabar terlibat duel keras dengan Yanto Basna. Terakhir, ia terjungkal setelah bola sepakan Basna mengenai bagian dada dan muka.

Serangan demi serangan dilancarkan Persih. Hasilnya, menit 28 Achmad Jufriyanto terpaksa mengganjal keras pergerakan Belencoso. Kartu kuning pun melayang dari saku wasit untuk Jufriyanto.

Menit 32, Mushafry melepas umpan silang ke kotak penalti. Beruntung bagi Persib. Pemain Sriwijaya FC tak ada yang sanggup menyongsong umpan Mushafry yang meluncur deras.

Hilton Moriera! Ia melepas crossing dari sektor kiri pertahanan Persib pada menit 37. Bola meluncur deras dan nyaris masuk ke gawang Persib.

Kiper I Made Wirawan pun bekerja keras menghalau bola. Beruntung bagi Persib, bola liar hasil tepisan Made tak disambar sempurna oleh Alberto Goncalves. Gawang Persib selamat dari kebobolan.

Hingga akhir babak pertama, laga berlangsung seru. Kedua tim berjibaku menggencarkan serangan. Tapi skor 1-0 untuk keunggulan Persib bertahan hingga turun minum.

[ad_2]

To Top