News

Jokowi Penyapa Pemudik di Terminal Baranangsiang, Bogor

Jakarta, Liputan7up.com – Presiden Joko Widodo mendoakan seluruh pemudik dapat tiba di kampung halaman dengan selamat sehingga dapat merayakan Idulfitri 1439 Hijriah bersama keluarga.

“Kita mendoakan tiba selamat di kampung halaman. Selamat menikmati waktu bersilaturahmi dengan sanak saudara,” ujar Jokowi.

Berdasarkan keterangan resmi, harapan itu disampaikan ketika Jokowi menyapa pemudik di Terminal Baranangsiang, Bogor, Jawa Barat Minggu (10/6) siang.
Kunjungan dilakukan demi menyapa langsung pemudik yang menyambut cuti bersama lebaran 2018 mulai hari ini.

Jokowi tiba di terminal sekitar pukul 14.20 WIB dengan mengenakan kemeja putih lengan panjang. Kehadiran Presiden disambut meriah pemudik dan masyarakat sekitar.

Mantan Wali Kota Solo ini menaiki salah satu bus yang penuh dengan pemudik yang bertujuan ke arah timur Pulau Jawa.

Di dalam bus Presiden berbincang dengan beberapa pemudik. Ia tak lupa menanyakan tujuan para pemudik. Tiga pemudik yang ditanya Presiden masing-masing hendak pulang ke Winangun, Kebumen, dan Banyumas.

Setelah berbincang, Jokowi turut mendoakan seluruh pemudik dapat menikmati hari raya yang tinggal hitungan jari dan berbagi kebahagiaan bersama seluruh sanak saudara.

“Selamat menikmati waktu dengan teman, dengan handai taulan, berbagi kebahagiaan, berbagi cerita, dan tentu saja berbagi rezeki,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Jokowi tak lupa mengucapkan selamat hari raya Idulfitri. Presiden berharap momen Idulfitri ini bisa semakin mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.

“Saya mengucapkan selamat Idulfitri 1 Syawal 1439 H. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga kefitrian kita semakin mempererat kesatuan dan persatuan dalam berbangsa serta berguna untuk membangun bangsa ini ke depan,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

To Top