Bola

Hot Soccer: Ronaldo Tajam di Liga Champions

[ad_1]

MADRID – Cristiano Ronaldo berhasil mencetak hattrick saat membawa Real Madrid mengalahkan VfL Wolfsburg dengan skor 3-0 di leg kedua perempatfinal Liga Champions, Rabu (13/4/2016) dini hari WIB. Kemenangan 3-0 juga meloloskan Madrid ke semifinal, sebab mereka unggul agregat 3-2 atas wakil Bundesliga tersebut.

Selain kelolosan Madrid ke semifinal, menarik menilik jumlah gol Ronaldo di Liga Champions 2015-2016. Pemain berusia 31 tahun itu mampu mencetak 16 gol hanya dari 10 penampilan di Liga Champions musim ini!

Dalam 10 pertandingan tersebut, Ronaldo tampil selama 899 menit. Hal itu berarti, pemain berusia 31 tahun berhasil mencetak gol setiap 56 menit.

Jika melihat konsistensi Ronaldo, sangat sulit bagi para pesaing mengejar raihan gol mantan kekasih model Irina Shayk tersebut. Pesaing terdekat Ronaldo saat ini ialah Luis Suarez (Barcelona) dan Robert Lewandowski (Bayern Munich) yang baru mengemas delapan gol.

Selain itu, rataan gol per menit Ronaldo juga masih unggul ketimbang ketika kapten Timnas Portugal mencetak 17 gol di Liga Champions 2013-2014. Pada musim tersebut Ronaldo merumput selama 991 menit dengan rata-rata gol tiap 58 menit.

Bahkan dalam tujuh musim terakhir membela Madrid di Liga Champions, raihan gol Ronaldo sangat tinggi. Dari 73 penampilan, pesepakbola peraih tiga trofi Ballon d’Or mampu mengemas 78 gol!

[ad_2]

To Top