Bola

Firaun Kecil 2 Gol, Roma Hajar Empoli

[ad_1]

liputan7upcash.com, Empoli – Stephan El Shaarawy menjadi bintang kemenangan AS Roma atas Empoli dalam lanjutan Liga Serie A Italia di Stadio Carlo Castellani, Minggu dinihari WIB (28/2/2016). Pemain berjuluk Firaun Kecil itu mencetak dua gol dalam laga yang berakhir 3-1 untuk kemenangan AS Roma.

Ini merupakan kemenangan keenam beruntun AS Roma sejak dilatih Luciano Spaletti mulai 17 Januari 2015 lalu. Hasilnya Roma naik ke peringkat tiga klasemen sementara dengan poin 53 dari 27 pertandingan. Empoli tetap di peringkat 10 dengan poin 34.

Meski bermain tandang, Roma tetap tampil menyerang. Lewat trio lini tengah, yakni Mohamed Salah, Miralem Pjanic, dan El Shaarawy, Roma mencoba membongkar lini pertahanan Empoli. Tetapi, tuan rumah tak tinggal diam. Massimo Maccarone, Manuel Pucciarelli, dan Rade Krunic juga memberikan ancaman bagi lini belakang Roma.

Roma mampu unggul cepat saat pertandingan baru berjalan lima menit. Umpan Diego Perotti dituntaskan oleh El Shaaraway menjadi gol dengan menaklukan kiper Lukasz Skorupski. Skor 1-0 untuk Roma.

Tertinggal, Empoli gencar melancarkan serangan. Pertandingan pun berlangsung ketat dengan tensi tinggi. Di menit ke-22, upaya Empoli berbuah gol. Berawal dari umpan silang ke depan mulut gawang, bola coba ditinju kiper Wojciech Szczesny. Namun, bola mengenai muka Ervin Zukanovic sehingga bola balik masuk ke gawang Roma.

Pemain AS Roma merayakan gol ke gawang Empoli dalam lanjutan Liga Serie A Italia di Stadio Carlo Castellani, Minggu (28/2/2016). (liputan7upcash.com/twitter.com/officialasroma)

Skor 1-1 tak bertahan lama. Roma kembali unggul di menit ke-27. Berawal dari tendangan bebas Pjanic, bola membentur pagar betis. Tetapi, bola liar langsung disambar kembali oleh Pjanic dan meluncur deras masuk ke gawang Empoli. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Roma kembali menggebrak. Di menit ke-50, El Shaarawy nyaris mencetak gol kedua. Namun, bola tendangannya masih bisa diblok oleh kiper Skorupski. Tujuh menit berselang, Empoli membalas. Sayang, tendangan balik Maccarone di kotak penalti masih melayang di atas mistar gawang.

Shaarawy akhirnya menambah keunggulan Roma di menit ke-74. Gol ini berawal dari umpan terobosan pemain berusia 23 tahun tersebut kepada Salah. Tanpa kontrol, Salah melepaskan tendangan keras kaki kiri yang bisa ditepis kiper Skorupski. Namun, bola liar langsung diteruskan El Shaarawy ke dalam gawang Empoli. Skor 3-1.

Laga pun terus berjalan sengit dan keras. Pada menit ke-90+4, pemain Empoli Mario Rui diganjar kartu kuning kedua karena melanggar pemain Roma. Skor 3-1 pun tak berubah hingga laga usai.

Susunan Pemain

Empoli: 28 Skorupski; 37 Laurini, 24 Cosic, 37 Ariaudo, 21 Mario Rui; 17 Zielinski, 32 Paredes, 11 Croce (39 Livaja, 64); 33 Krunic (77 Buchel, 51); 7 Maccarone (9 Mchedlidze, 73), 7 Pucciarelli

Roma: 25 Szczesny; 13 Maicon (44 Manolas, 73), 2 Rudiger, 87 Zukanovic, 3 Digne; 15 Pjanic, 20 Keita, 4 Nainggolan (14 Iago Falque, 37); 11 Salah, 8 Perotti, 22 El Shaarawy (9 Dzeko, 79)

[ad_2]

To Top