News

Final Piala Bhayangkara, Stadion GBK Steril

[ad_1]

JAKARTA – Final Piala Turnamen Bhayangkara antara beberapa klub sepakbola yang diantaranya adalah Arema Chronus Malang, Persib Bandung dan Sriwijaya FC sedianya akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Muhammad Iqbal mengatakan, diadakannya final piala Bhayangkara tersebut maka sejak pagi akan dilakukan sterilisasi dikawasan SUGBK, Jakarta Pusat.

“Kita mengimbau pada masyarakat supaya besok mulai pukul 06.00 WIB tidak boleh olahraga di GBK. Karena tempat sudah disterilkan untuk persiapan final piala Bhayangkara. Sementara untuk Car Free Day sendiri masih berjalan seperti biasa,” ujar Iqbal di Jakarta, Sabtu (2/4/2016).

Sementara itu, untuk mengantisipasi adanya kericuhan dalam final piala Bhayangkara tersebut, jajaran aparat kepolisian juga telah menerjunkan ribuan pasukannya untuk disebar dibeberapa titik selama acara berlangsung.

“Salah satu antisipasi dan agar jalannya pertandingan bisa lancar oleh karenanya yang kita lakukan harus melakukan koordinasi komunikasi dengan stakeholder yang terkait dengan pengamanan pelaksanaan sepak bola ini,” kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Hendro Pandowo.

[ad_2]

To Top