News

Ezra Walian, Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Diprediksi Jadi Idola Baru

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akhirnya mengabulkan permohonan naturalisasi yang diajukan oleh striker Jong Ajax atau Ajax Amsterdam II berdarah Manado, Ezra Walian. Bahkan, tak cuma Ezra saja yang akan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), melainkan juga sang ayah, Glenn Walian.

Berkas naturalisasi Ezra dan Glenn Walian sebenarnya sudah disetujui oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Namun, tertahan cukup lama di DPR. Setelah Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menemui Komisi X DPR, akhirnya proses naturalisasi keduanya akan segera rampung.

“Kami berterima kasih Komisi X telah memberikan pertimbangan sekaligus saran dan nasihat yang sangat produktif terutama untuk PSSI agar memanfaatkan momentum naturalisasi Ezra dan Glen Walian sebaik agar berujung kepada prestasi bukan semata mengoleksi daftar nama naturalisasi,” beber Menpora beberapa waktu lalu.

Meskipun sempat nyangkut di DPR, namun Menpora menilai proses naturalisasi Ezra Walian ini adalah yang paling cepat, “Namanya naturalisasi ada mekanisme yang cukup panjang,” ujar Imam Nahrawi.

“Dari usulan yang bersangkutan (Ezra Walian) kepada cabor (cabang olahraga), cabor ke KONI, setelah itu baru ke saya, lalu Menkumham. Dari Menkumham lanjut ke Presiden nanti atas pertimbangan semua ini baru ke DPR. Nanti selanjutnya DPR akan memanggil saya selaku pemberi rekomendasi ke kami menanyakan apa alasan saya merekomendasi beliau,” bebernya

To Top