News

DPP dan DPW Perindo Terbantu dengan Pemberian Motor

[ad_1]

JAKARTA – Partai Perindo tengah bekerja maksimal untuk mencapai perjuangannya, menuju Indonesia sejahtera. Guna menunjang kerja dan penetrasi partai di tengah masyarakat, Partai Perindo membagikan 76 sepeda motor untuk seluruh Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) di Indonesia.

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (Hary Tanoe) mengatakan, pembagian sepeda motor ini kepada 34 DPW bertujuan untuk menunjang kegiatan operasional partai dan mampu menjangkau daerah-daerah yang sulit diakses.

“Pesan saya kepada seluruh DPW dan DPP, agar manfaatkan motor ini sebaik-baiknya. untuk menunjang kegiatan aktivitas mereka supaya maksimal. selama ini kan ada yang naik kendaraan umum, kadang-kadang makan waktu lama. mobil juga, apalagi kalau daerahnya tidak memungkinkan ya, daerah kecil dan sebagainya. motor ini menunjang supaya bisa lebih baik dan lebih cepat,” kata Hary Tanoe di Kompleks MNC, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (15/4/2016).

(Baca juga: Partai Perindo Bagikan 76 Motor ke DPP dan DPW)

Sementara itu, Ketua DPW Provinsi Banten Partai Perindo, Yandra Doni mengatakan, setiap kabupaten membutuhkan sepeda motor dikarenakan medannya tidak memungkinkan untuk naik mobil.

“Kabupaten itu butuh motor, karena medannya, kota juga butuh motor karena macetnya. jadi sebenarnya, pemberian motor ini sangat-sangat jitu untuk mobilisasi partai,” kata Yandra.

Perindo Bagikan Fasilitas Penunjang Kerja

Hal serupa pun dikatakan Ketua DPW Provinsi Kalimantan Tengah, Pancani Gandrung menambahkan, pihaknya sangat membutuhkan sepeda motor dan sangat terbantu sekali karena adanya pembagian motor ini.

“Jadi bisa mencapai dan mempercepat kerja kami dalam pembentukan struktur-struktur yang ada di partai,” tegas Pancani.

Motor Perindo ini juga akan digunakan untuk kegiatan sosial yang dijalankan oleh partai dan sayap-sayapnya. Dengan harapan kehadiran Partai Perindo kian berarti di tengah masyarakat.

 

[ad_2]

To Top