Bola

Conte Akan Hadapi Tugas Berat bersama Chelsea

[ad_1]

LONDON – Manajer Interim Chelsea, Guus Hiddink, memberikan peringatan kepada manajer baru Chelsea, Antonio Conte terkait timnya. Menurut Hiddink, pelatih asal Italia tersebut akan menghadapi tugas yang sangat berat saat dirinya resmi mengambil alih Stamford Bridge musim panas ini.

Sebelumnya pelatih Timnas Italia itu diresmikan menukangi Chelsea pada awal pekan ini. terpilihnya Conte juga mengakhiri spekulasi tentang siapa yang akan menggantikan posisi Hiddink untuk beberapa musim ke depan.

Hiddink yang telah dua kali memperbaiki Chelsea mengatakan Conte akan berjuang keras untuk melatih Chelsea dibandingkan dengan Mourinho yang dipecat pada Desember 2015.

“Ketika saya datang kesini pada musim 2009 keadaan klub serupa dengan saat ini. tetapi saat itu kami tegas dalam menangani kepribadian setiap pemain,” tandas Hiddink, sebagaimana diberitakan Sportsmole, Sabtu (9/4/2016).

“Saat itu ada beberapa pemain yang mengetahui budaya sepakbola Inggris terutama budaya dalam klub seperti Frank Lampard, John Terry, Michael Ballack, Michael Essien, Didier Drogba dan Petr Cech,” lanjutnya.

[ad_2]

To Top