Berita Bola

Bukayo Saka Cedera Jelang Lawan MU

Bukayo Saka harus meninggalkan lapangan lebih cepat dalam duel Arsenal vs Newcastle, pekan ke-13 Premier League 2021, Sabtu (27/11/2021). Dia digantikan Gabriel Martinelli di menit ke-64.

Saka mengalami cedera di menit ke-59, hanya tiga menit setelah dia mencetak gol pembuka Arsenal di menit ke-56. The Gunners akhirnya memenangi laga tersebut dengan skor 2-0.

Meski begitu, cedera Saka tentu jadi kekhawatiran tersendiri. Dia adalah salah satu pemain muda terbaik Arsenal, hampir tidak pernah absen dari pekan ke pekan.

Mikel Arteta sendiri tampaknya tidak bisa berbuat banyak. Dia langsung menarik Saka keluar setelah benturan, tapi sebenarnya tidak banyak yang bisa dilakukan Arteta.

Saat artikel ini ditulis, Arsenal belum tahu seberapa parah kondisi Saka. Mereka harus melakukan penilaian terlebih dahulu.

“Ada suatu gerakan yang membuatnya merasakan sesuatu. Dia merasa tidak nyaman untuk terus lanjut,” kata Arteta di Arsenal.com.

“Kami harus menilai kondisinya besok dan mungkin melakukan pemindaian untuk mencari tahu kemungkinan cedera. Dia merasakan masalah otot, kita lihat saja nanti”

Andai Saka sampai absen, tentu Arsenal akan sangat dirugikan. Sejauh ini Saka adalah salah satu pemain andalan Arteta, bahkan dia mencetak gol pembuka Arsenal dalam duel kontra Newcastle tadi.

The Gunners akan menyambangi Manchester United dalam duel lanjutan Premier League pekan depan. Pertandingan bakal alot dengan pertaruhan papan atas.

Absennya Saka tentu akan semakin menyulitkan Arsenal di pertandingan itu. Terlebih, Arsenal baru memasuki pekan-pekan berat sampai akhir tahun 2021.

Tentu Mikel Arteta bakal berharap kondisi pemain mudanya itu tidak terlalu buruk.

To Top