Bola

Agen Ibra Beberkan Alasan Dokter yang Menuduh Kliennya

[ad_1]

PARIS – Agen dari Zlatan Ibrahimovic, Mino Raiola, membela kliennya atas tuduhan penggunaan doping yang dilontarkan mantan dokter Timnas Swedia, Ulf Karlsson, ketika masih berkarier bersama Juventus. Raiola menilai tuduhan tersebut hanyalah omong kosong yang diucapkan oleh orang yang tidak senang dengan kesuksesan Ibra.

Sebelumnya Ulf Karlsson membongkar rahasia mengenai kasus doping yang terjadi di dunia sepakbola. Ia menuduh Juventus telah melakukan budaya penggunaan doping yang melibatkan penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Zlatan Ibrahimovic.

Karlsson menilai peningkatan berat badan Ibra yang mencapai 10 kilogram dalam tempo enam bulan ketika bermain bersama Juventus merupakan efek samping dari doping yang ia gunakan. Selain itu rekan setimnya, Albin Ekdal, juga mengalami peningkatan berat badan yang signifikan dengan naik 8 kilogram ketika bermain bersama Bianconeri.

Pernyataan tersebut membuat geram Raiola. Ia lantas membeberkan maksud dan tujuan Karlsson mengenai tuduhan yang telah dibuatnya beberapa waktu lalu.

“Orang ini (Karlsson) telah membuat kesalahan besar dalam hidupnya. Ia akan menghadapi urusan besar setelah mengungkapkan tuduhan ini, karena telah menyebarkan kebohongan,” tegas Raiola, seperti dikabrakan Sportsmole, Jumat (8/4/2016).

“Kami memiliki banyak kontrol doping di Juventus. Ibra telah diuji sekira 15-20 kali. Jadi, semua tuduhan tersebut tidak benar, karena klien saya sama sekali tidak terbukti menggunakan obat-obatan terlarang semacam itu,” jelasnya.

[ad_2]

To Top